TNews JEPARA – Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Jepara, Ony Sulistijawan, menghadapi tantangan besar terkait pelaksanaan sejumlah kegiatan prioritas yang mendesak, namun belum teranggarkan.Kegiatan tersebut mencakup perbaikan Pelabuhan Jepara, penggantian lampu penerangan jalan yang rusak, dan peningkatan prasarana rambu lalu lintas.
Ony menegaskan bahwa meskipun keterbatasan anggaran menjadi kendala, pihaknya tetap berkomitmen untuk mencari solusi terbaik guna memenuhi kebutuhan masyarakat.
“Kegiatan ini sangat penting untuk mendukung kelancaran transportasi dan keselamatan pengguna jalan di Jepara,” ujarnya.
Untuk mengatasi kendala tersebut, Dinas Perhubungan akan mengajukan beberapa usulan kepada Bupati Jepara.
Solusi yang dipertimbangkan meliputi alokasi dari Bantuan Tak Terduga (BTT), bantuan provinsi, dan Dana Alokasi Khusus (DAK) pemerintah pusat.Selain itu, Ony juga menjajaki kemungkinan menggandeng program Corporate Social Responsibility (CSR) dari perusahaan-perusahaan yang berada di sekitar wilayah kegiatan.
“Kami akan upayakan solusi terbaik dengan melibatkan pihak-pihak terkait, tentunya sesuai dengan persyaratan yang berlaku,” jelas Ony.
Selain menangani infrastruktur, Dinas Perhubungan juga mengupayakan beberapa langkah strategis untuk meningkatkan layanan transportasi.
Hal ini termasuk menyiapkan angkutan pegawai karyawan pabrik bekerjasama dengan Organda guna mengurangi kemacetan lalu lintas.
Lebih lanjut, Ony mengungkapkan rencana pengadaan Bus Rapid Transit (BRT) koridor Pati, Kudus, Jepara, Rembang, dan Blora. Koridor ini merupakan bagian dari wilayah metropolitan Wanarakutibanglor, atau Muria Raya, yang mencakup pesisir pantura timur Jawa Tengah.
Kawasan strategis ini menjadi penghubung penting antara dua metropolitan besar, yakni Semarang dan Surabaya.
Ony berharap langkah-langkah ini dapat mempercepat realisasi perbaikan dan pengembangan transportasi di Kabupaten Jepara.
“Pelayanan terbaik untuk masyarakat tetap menjadi prioritas utama kami, meskipun di tengah keterbatasan,” tutup Ony.
Peliput : Petrus