TNews, KUDUS – Kecelakaan lalu lintas tragis terjadi di Jalan Raya Kudus–Jepara, tepatnya di wilayah Kecamatan Gebog, Kabupaten Kudus, pada Selasa (30/12/2025) sore sekitar pukul 15.00 WIB. Insiden maut ini melibatkan sebuah truk tangki dengan sepeda motor yang dikendarai seorang ibu bersama anaknya.
Akibat kecelakaan tersebut, seorang anak berusia 13 tahun meninggal dunia setelah mengalami luka berat. Sementara sang ibu mengalami luka-luka dan hingga kini masih menjalani perawatan intensif di rumah sakit.
Peristiwa memilukan ini sempat viral di media sosial setelah diunggah oleh akun Instagram @infodemakraya. Dalam unggahan tersebut terlihat truk tangki berhenti di pinggir jalan, sementara warga memadati lokasi kejadian. Banyak warganet menyampaikan belasungkawa sekaligus mengingatkan pentingnya kehati-hatian saat berkendara, terutama di jalur padat Kudus–Jepara.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Kudus, Ipda Moh Jafar, membenarkan adanya kecelakaan maut tersebut.
“Benar, telah terjadi kecelakaan antara truk tangki dan sepeda motor di jalur Kudus–Jepara, tepatnya di wilayah Gebog,” ujar Ipda Jafar saat dikonfirmasi.
Ia menjelaskan, korban meninggal dunia merupakan anak berinisial S (13) yang saat itu dibonceng sepeda motor. Meski sempat mendapatkan perawatan medis di rumah sakit, nyawanya tidak dapat diselamatkan.
Sementara itu, sang ibu berinisial IS (44), warga Kecamatan Nalumsari, Kabupaten Jepara, mengalami luka dan masih dirawat.
“Yang meninggal dunia anaknya, sementara ibunya masih dalam perawatan medis,” jelasnya.
Kronologi Kecelakaan
Berdasarkan keterangan kepolisian, kecelakaan bermula saat truk tangki melaju dari arah Kudus menuju Jepara dengan kecepatan sedang. Saat melintas di Desa Gondosari, Kecamatan Gebog, pengemudi truk diduga kurang memperhatikan kondisi lalu lintas di depannya.
“Truk menabrak sepeda motor Suzuki Nex yang berjalan searah di depannya hingga pengendara terjatuh,” ungkap Ipda Jafar.
Setelah sepeda motor terjatuh, pengendara beserta pemboncengnya diduga masuk ke kolong truk dan terlindas, sehingga mengakibatkan luka serius yang berujung pada meninggalnya korban anak.
Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut dengan memeriksa sopir truk serta sejumlah saksi di lokasi kejadian guna memastikan penyebab pasti kecelakaan.
Imbauan Kepolisian
Menanggapi kejadian tersebut, kepolisian mengimbau seluruh pengguna jalan, khususnya yang melintas di jalur padat Kudus–Jepara, agar selalu waspada, mematuhi aturan lalu lintas, dan menjaga jarak aman antar kendaraan.
“Kecelakaan bisa terjadi kapan saja jika pengemudi lengah. Kami mengingatkan agar pengendara lebih berhati-hati demi keselamatan bersama,” pungkas Ipda Jafar.
Tragedi ini menambah daftar panjang kecelakaan lalu lintas di jalur Kudus–Jepara dan menjadi pengingat pentingnya kewaspadaan serta disiplin berlalu lintas demi mencegah jatuhnya korban jiwa.*
Peliput: Petrus













